Peluang Bisnis Budidaya Jamur Tiram Putih
PINTU MAS AGRITAMA
BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH
Ciri-ciri tanaman JAMUR TIRAM PUTIH adalah antara lain:
• Saprofit
• Berspora
• Berinti
• Tidak mempunyai klorofil (zat hijau daun)
• Tergantung pada makanan yang telah dibuat organisme lain.
Jenis-jenis jamur yang dapat dimakan:
• Jamur Tiram Putih (Pleurotus Ostreatus)
• Jamur Shitake (Lentinus Edodes)
• Jamur Kuping (Auricularia sp)
• Jamur Kancing / Champignon (Agaricus Bisporus)
• Jamur Lingzhi (Genoderma Lucidum)
Jamur Tiram merupakan jamur perombak kayu. Beberapa spesies dari Jamur Tiram adalah:
• Pleurotus ostreatus (Putih)
• Pleurotus flabellatus (Merah)
• Pleurotus cystidiosus (Hitam)
Syarat-syarat pertumbuhan JAMUR TIRAM PUTIH
• Suhu
• Cahaya
• Tingkat CO2
• Kelembaban
• Aerasi
Kebutuhan cahaya dibedakan dalam 2 fase :
• Fase pertumbuhan miselium (Gelap)
• Fase pertumbuhan badan memerlukan adanya sedikit sinar (20%)
Langkah-langkah Budidaya JAMUR TIRAM PUTIH
PERSIAPAN MEDIA (Substrat)
• Media yang diperlukan serbuk gergaji
• Diamkan serbuk kurang lebih 1 – 5 hari
• Nutrisi : Dedek, kapur, dan air
• Campur air semua bahan dengan kadar air antara 60 – 65%
I. PROSES PENGADUKAN
Komposisi terdiri dari:
• Serbuk gergaji kayu 100Kg
• Dedak 10Kg
• Kapur 0,5Kg
• Air bersih 45 – 60% dari berat total bahan
• TSP 0,5 Kg (tambahan)
• Gipsum 0,5Kg (tambahan)
Campurkan Semua Bahan Baku Tersebut dan aduk Hingga Merata.
II. PEMBUATAN BAGLOG JAMUR TIRAM PUTIH
•Bahan setelah dicampur rata dikomposkan
• Kondisi saat dikomposkan tertutup
• Ciri media yang baik, menggumpal saat dikepal
• Kadar air tidak menetes
• Media dimasukan kedalam plastik anti panas sesuai ukuran
• Kondisi isi harus padat
• Beri cincin diujung plastik untuk keluar jamur
• Kemudian cincin ditutup kertas minyak/plastik/kapas
Hasil Proses Produksi BagLog.
III. STERILISASI BAGLOG JAMUR TIRAM PUTIH
- Susun baglog secara berdiri (vertikal)
- Jika disusun horizontal (tidur) kepadatan baglog harus bagus dan isi steamer harus penuh.
- JIKA KEPADATAN KURANG JANGAN DISUSUN TIDUR, SOALNYA BAGLOG BISA RUSAK (Oleh tekanan uap panas ) SAAT PROSES STERILISASI.
- Uap panas di alirkan ke dalam steamer menggunakan boiler
- Penggunaan boiler ini untuk menghasilkan uap panas dengan optimal dengan penggunaan bahan bakar yang ekonomis.
IV. INOKULASI BAGLOG JAMUR TIRAM PUTIH
Baglog yang telah disterilisasi dalam steamer diletakkan dalam ruang inokulasi.
Yang PERLU diperhatikan :
– Perletakan baglog jangan ditumpuk terlalu tinggi, maksimal 3 tumpuk saja.
– Ruang inokulasi harus bersih sekali, sangat rapat, bahkan tidak boleh ada udara masuk. (sebaiknya sih diberi Air Conditioning AC).
– BAGLOG SUDAH CUKUP DINGIN SAAT DI INOKULASI
– WARNING, baglog yang masih bersuhu diatas 50 derajat akan beresiko mati jika diinokulasikan bibit jamur
Langkah inokulasi:
- Semprot tangan, kaki, badan dengan alcohol sebelum memasuki ruang inokulasi
- Nyalakan bunzen dan USAHAKAN SELAMA PROSES INOKULASI, BIBIT SELALU DEKAT DENGAN NYALA API.
- Buka cincin baglog, lalu masukkan bibit jamur tiram putih secukupnya dalam baglog
- pasang kembali cincin, dan tutup dengan kertas koran dan rapatkan dengan karet
- KERTAS KORAN HARUS DALAM KEADAAN STERIL JUGA, SEBAIKNYA IKUTKAN SAAT PROSES STERILISASI BAGLOG DALAM STEAMER.
V. PANEN JAMUR TIRAM PUTIH
• Umur 10 – 20 hari setelah Miselium tumbuh 100%, maka Jamur sudah mulai tumbuh dan dapat dipanen untuk pertama kalinya
• Panen kedua dalam rentang waktu 15 – 20 hari setelah panen pertama
• Usia produktif rata – rata 2 – 4 bulan.
• Produksi satu baglog antara 0.3 – 0.5 kg
Pengelola Investasi dan Pebisnis Jamur Tiram Putih. Kumbung dalam pengelolaan berkapasitas total 20.000 baglog. Memiliki kapasitas produksi 30kg – 100kg /hari Jamur tiram putih segar.
Kami Menyediakan Berbagai Macam Bahan Baku, Bibit, Dan Jamur Tiram Putih Segar.
Daftar Harga Yang kami Tawarkan :
- PDA MURNI TABUNG Besar Rp.200.000 / Tabung
- Bibit F1 Botolan Jagung Rp.100.000 / Botol
- Bibit F2 Baglog Jagung Rp. 5000 / baglog
- Baglog Siap Panen Ukuran 17x35cm Rp. 2000
- Baglog siap Panen Ukuran 17X30cm Rp. 1.800
Note :
- Kami tidak memberikan Batas minumum pembelian karena harga di atas belum termasuk ongkoskirim.
- Harga sewaktu – Waktu Dapat Berubah.
Customer Service :
Facebook Group : http://www.facebook.com/group.php?gid=105660886133747&ref=ts
zhenico : 087775558873
YM : nico_cool_donk@yahoo.com
Facebook : zhenico Adrianto
Ferdi : 02192988761
Facebook : ferdi_confuse@yahoo.com
Kami hanya bisa melayani Online pada saat ini, karena kami sedang mengurus perpindahan Kumbung yang baru.
apa bila bapak atau ibu berminta memesan atau berkonsultasi silahkan langsung Hubungi Bagian Produksi kami.
Office :
Untuk Sementara Alamat Office Tidak saya tampilkan sementara, karena sedang masa Renovasi.
Kebun :
Kp.Jati Parung Bogor Jawa Barat
Mohon Commend And Rate Ya…
Terimakasih sudah baca Blog saya…
Read more